Kamis, 06 Desember 2012

Cara Menggunakan Software Codevision AVR


" Belajar sambil berbagi semoga bermanfaat dan mendapatkan berkah "

Baiklah kawan – kawan, kali ini saya akan mencoba kembali berbagi sedikit ilmu mengenai penggunaan Code Vision AVR. Maaf jika saya baru bisa posting lagi, karena akhir – akhir ini lumayan sedikit disibukan dengan pengerjaan project untuk mencari sesuap nasi he... Bagi kawan – kawan yang belum punya softwarenya silahkan download disini, sementara untuk cara menginstalnya silahkan baca postingan saya sebelumnya “ Cara Instal Software Code Vision AVR “.
Oke untuk mempersingkat waktu (cz sekarang udah malem banget kawan) kita langsung saja pada inti masalahnya, 
-          Buka Software Code Vision AVR,  Seperti pada gambar dibawah ini.

Gambar : Icon Code Vision AVR V2.05.3  


Tunggu beberapa saat sampai tampilan software terbuka, kemudian  Klik File – New (Ctrl + N). Maka akan muncul jendela seperti dibawah ini:

Gambar : Jendela Pemilihan Bentuk file yang akan kita buat

Kemudian Pilih Project dan Klik OK ( file yang akan kita buat berupa Project) maka akan tampil jendela seperti berikut:
Gambar : Konfirmasi Penggunaan Codewizard

-          Klik Yes.
Gambar : Pemilihan keluarga IC yang kita gunakan

Setelah muncul jendela seperti diatas  Pilih Type Chip (keluarga Chip) yang akan Kita Gunakan, Kemudian Klik Ok. Maka tampil jendela seperti gambar dibawah ini.
Gambar : Setting codewizard

Ketika jendela Sudah muncul seperti gambar diatas, sekarang kita tinggal menyetting fungsi apa yang akan kita gunakan (code Wizard)  dalam program yang akan kita buat, seperti pemilihan chip, nilai Kristal, fungsi IO Port dan lain, Untuk penjelasan lengkapnya mengenai code wizard dan cara menyeting insyaallah nanti saya akan coba bahas dipostingan Selanjutnya.
Jika Seting Sudah Selesai kemudian klik Program dan pilih Generate, Save and Exit. Untuk menyimpan program yang kita buat. Berinama program sesuai dengan keinginan kawan – kawan.






21 komentar:

  1. teriimasih gan...
    postingannya bermanfaat banget...

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama - sama mas,,
      Semoga memang benar - benar bermanfaat buat semuanya..

      Hapus
  2. Balasan
    1. Sama - sama mas, semoga ini bisa membantu

      Hapus
    2. ban, bgmn cara buat program.x? apa pke bahasa assembly/ code c???

      Hapus
    3. kang ian.. untuk programnya menggunakan bahasa C, sementara contoh - contoh programnya tinggal liat dikolom tutorial bagian atas... semoga bisa terbantu... terimakasih...

      Hapus
  3. mas tolong password codevison avr

    BalasHapus
    Balasan
    1. untuk pasword rar coba masukin "04062012" kang, semoga bisa terbantu

      Hapus
    2. terima kasih mas atas bantuannya

      Hapus
  4. Mas bagaimana caranya file hex hasil compile dari codevision dijadikan simulasi dulu ke proteus

    BalasHapus
    Balasan
    1. utuk mensimulasikan akang bikin dulu rankaiannya, misalkan menggunakan mikrokontroller atmega16, untuk memasukan file program (.hex) tinggal double klik aja di icnya, nanti ada tulisan "Program file: " load aja file pogramnya kemudian pilih ok dan jalankan.. saya kira begitu kang, semoga bisa terbantu..

      Hapus
    2. terima kasih mas aris ..sukses selalu

      Hapus
  5. mas saya mencoba dan meng compile program runing text lcd tapi ada pesn ...
    Error: C:\cvavreval\bin\run.c(8): invalid #include directive
    mohon penjelasan ..terima kasih

    BalasHapus
  6. kang sunarta coba download file programnya (yang lengkap) dulu jangan menggunakan program yang ditampilkan di postingan karena programnya tidak tampil semua. setelah didownload coba buka programnya di codevision versi 3.05 karena kalau di versi yang berbeda ada kemungkinan tidak bisa di compile. saya kira begitu kang sunarta semoga bisa terbantu.
    untuk link filenya bisa download disini:
    -> http://downloads.ziddu.com/downloadfile/23634326/runningtextlcd.rar.html

    BalasHapus
  7. terima kasih mas atas bantuannya

    BalasHapus
  8. sama - sama kang, semoga bermanfaat.

    BalasHapus
  9. manthab gan....
    terimakasih banyak postingannya sangat bermanfaat gan..
    Thanks For The Information
    Salam sukses selalu

    Kalau mau mampir :D
    Uji Tak Rusak

    BalasHapus

Silahkan tinggalkan komentar kawan - kawan, baik berupa pertanyaan ataupun saran yang sifatnya membangun. komentar kawan - kawan sangat berharga untuk kemajuan blog ini. kalau bisa mohon hindari penggunaan Anonim. Semoga bermanfaat untuk kita semua...
Terimakasih....